NARATORIA – Prestasi membanggakan ditorehkan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 7 Palu, yang beralamat di Jl. Veteran Kelurahan Lasoani, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. SMPN 7 Palu yang dipimpin Rahmawati S.Pd M.Pd, meraih penghargaan sebagai Sekolah Adiwiyata Nasional Tahun 2024.
“SMPN 7 Palu menerima penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional Tahun 2024, mewakili Kota Palu dan satu-satunya se-Sulawesi Tengah,” ungkap Rahmawati, Kepala SMPN 7 Palu, kepada awak media, Selasa, (8/10/2024).
Diketahui, penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional sebagai bentuk apresiasi atas upaya yang dilakukan oleh sekolah-sekolah dalam menerapkan program berbasis lingkungan melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) kerjasama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.
Rahmawati menerangkan piagam penghargaan diterimanya didampingi Sohoria Gaus S.Pd M.Pd, Ketua Program Sekolah Adiwiyata SMPN 7 Palu, di kantor KLHK, Jakarta, pada Rabu, 2 Oktober 2024.
Rahmawati bersyukur sekolahnya bisa mengharumkam Sulteng karena satu-satunya satuan pendidikan jenjang SMP peraih adiwiyata tingkat nasional. Menurutnya, ini menjadi bukti SMPN 7 Palu adalah sekolah unggul dan bermutu.
SMPN 7 Palu meraih penghargaan adiwiyata karena lingkungan sekolah yang asri, bersih, dan tersedianya bank sampah mini. Siswa/siswi juga diajarkan agar peduli lingkungan dan menjaga kebersihan. Rahmawati mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Palu serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Palu. (*)